Polda Kalbar - Polres Sanggau - Kamis
(15/2/2018) sekira pukul 22.00 Wib, Polsek Parindu bersama dengan Muspika
Kecamatan Parindu melaksanakan kegiatan pengamanan malam tahun baru Imlek di
Kecamatan Parindu.
Dalam kegiatan ini Polsek Parindu menurunkan seluruh
personilnya untuk melaksanakan pengamanan. Kapolsek Parindu berpesan kepada
anggota yang melaksanakan pengamanan untuk menjalankan tugas dengan sebaik
baiknya demi menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Kapolsek Parindu IPTU Hariyanto, S.Sos menyampaikan bahwa
kegiatan pengamanan ini adalah bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat dan
kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung yang telah bekerja sama
dan berpartisipasi dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah
Kecamatan Parindu.
Perayaan Imlek tahun 2018 di Kecamatan Parindu secara umum
berlangsung aman tanpa adanya gangguan kamtibmas, dan kami berharap semoga
masyarakat yang merayakan Imlek merasa aman dan nyaman berkumpul dengan
keluarganya.
Penulis : Yoseph Siwi
Publish : Denny Ard