Polda Kalbar - Polres Sanggau - Disamping Patroli Dialogis Wakapolsek Entikong beserta
2 orang anggota Sabhara, melihat langsung pengerjaan Proyek Pelebaran Jalan
pada wilayah Sarawak - Entikong - Balai Karangan - Kembayan. Dengan dilaksanakan
Proyek Pelebaran, infrastruktur jalan ini dapat mendorong pengembangan wilayah
kecamatan Entikong, Rabu (28/3).
Wakapolsek Entikong Iptu Eeng Suwenda mengatakan, dalam
pengerjaan ini masih banyak ditemukan tumpukkan lumpur, tanah, batu-batu
kerikil dijalan Raya yang terbawa oleh Hujan, kondisi ini mengakibatkan terjadinya
Laka Lantas di area pelebaran jalan, karena dari pihak PT. Wijaya Karya tidak
membersihkan / menyiram tanah yang melekat di jalanan.
"Kita selalu mengingatkan kepada pihak PT. Wijaya Karya
apabila dalam keadaan kemarau maupun hujan harus membersihkan sisa- sisa tanah
yang terjatuh dari dalam Truk,” tambahnya.
Dengan dilaksanakan Monitoring Kegiatan Pelebaran jalan ini
setiap harinya dapat memberikan rasa nyaman dan aman kepada Penggguna jalan,
dan dapat mengurai kemacetan apabila Truk / mobil pengangkat Pasir / tanah yang
sedang beroperasi tutupnya.
Penulis : Indah Roida
Simaremare
Publish : Humas Polres Sanggau