» » Polsek Tayan Hilir Sikapi Peringatan Hari Buruh Internasional Tahun 2018

Polsek Tayan Hilir Sikapi Peringatan Hari Buruh Internasional Tahun 2018

Penulis By on Senin, 30 April 2018 | No comments



Polda Kalbar – Polres Sanggau - Menyikapi adanya kemungkinan perubahan dinamika situasi Kamtibmas wilayah hukum Polsek Tayan Hilir menjelang peringatan Mayday atau hari Buruh Internasional, Polsek Tayan Hilir melalui Kanit Intelkam melaksanakan pendataan dan koordinasi dengan serikat pekerja yang ada di wilayah Kecamatan Tayan Hilir serta Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia, Senin (30/4/18).

Adapun hasil pendataan bahwa di wilayah Kecamatan Tayan Hilir tidak ada rencana pergerakan sejumlah karyawan yang dinaungi serikat pekerja untuk demo, penyampaian aspirasi serta pergerakan massa lainnya dalam peringatan mayday kali ini,  adapun kegiatan yang akan dilaksanakan hanya di Serikat Pekerja PT. ICA dengan pemasangan spanduk bertuliskan "Melalui momentum peringatan hari Buruh tahun 2018, mari kita satukan tekad dan terus mendorong manajemen untuk segera mengoperasikan kembali pabrik alumina, menyusun struktur dan skala upah serta merundingkan Perjanjian Kerja Bersama".


Kapolsek Tayan Hilir Iptu Muhammad Resky Rizal, S.IK MH melalui kanit Intelkam menyampaikan terima kasih atas koordinasi yang telah terlaksana antara SPICA dan Polsek Tayan Hilir dengan menyampaikan informasi sebelum melakukan pemasangan spanduk, dan juga dengan tema yang diangkat oleh SPICA sejalan dengan keinginan karyawan bahkan masyarakat dan aparatur pemerintahan serta Kepolisian yang mana tentu apabila di suatu wilayah terdapat investasi yang menyerap banyak tenaga kerja lokal maka akan ada korelasinya dengan situasi Kamtibmas, mudah-mudahan PT. ICA dapat beroperasi kembali dan kembali menyerap sejumlah pekerja dari wilayah Tayan Hilir dan sekitarnya.

Penulis : Megi Al Rianda
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya