» » » Kapolsek Tayan Hilir Hadiri Upacara Hari Pendidikan Nasioanal

Kapolsek Tayan Hilir Hadiri Upacara Hari Pendidikan Nasioanal

Penulis By on Rabu, 02 Mei 2018 | No comments



Polda Kalbar - Polres Sanggau -  Setiap tahunnya pada tanggal 2 Mei selalu diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasioanal atau juga sering disingkat Hardiknas. Dalam rangka hari pendidikan nasional 2018 maka bertempat di halaman kantor Camat Tayan Hilir di adakan upacara tersebut, Rabu (2/5/18).

Dipimpinan Camat Tayan Hilir Tony Kulung, S.Sos dan di hadiri oleh Kapolsek Tayan Hilir Iptu M. R. Rizal, S.IK, MH dan Danramil Tayan Hilir Serka Surono. Dalam upacara tersebut dilaksanakan Pembagian piala pemenang lomba O2SN Kecamatan Tayan Hilir kepada juara lomba Renang kepada Aiza wahyu dari SDN 03 Tayan Hilir, Pertandingan bulu tangkis putri kepada Selvi Destiana dari SDN 08 Cingka, Juara lomba atletik kepada Billy Kristian dari SDN 25 Danau Teluk dan Pertandingan bulu tangkis putra kepada Rahmad Andi dari SDN 21 Piasak.


Setiap tanggal 2 Mei yang juga bertepatan dengan tanggal lahir bapak Pendidikan Indonesia yaitu Ki Hadjar Dewantara, Banyak cara memperingatinya termasuk memberikan ucapan atau tulisan Hari Pendidikan Nasional 2018 atau Hardiknas 2018 yang bisa dilontarkan melalui media sosial Facebook,atau Instagram.

“Pedidikan merupakan daya upaya untuk memajukan budi pekerti, pikiran, serta jasmani anak, agar dapat memajukan kesempurnaan hidup yaitu hidup dan menghidupkan anak, yang selaras dengan alam,” ujar Kapolsek Tayan Iptu M. R. Rizal, S.IK, MH.


Penulis : Meigi Alrianda
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya