Polda Kalbar - Polres Sanggau - Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Parindu Bripda Ona menghadiri kegiatan Pelatihan TPK Desa, Penyusunan Desain dan RAB Desa Suka Gerundi Kecamatan Parindu Kabupaten Sanggau, Kamis (08/06)
Kegiatan ini menghadirkan mentor dari Dinas Pemerintah Desa yakni Kasi Keuangan Admistrasi Desa Ardiansyah di dampingi oleh Pendamping Desa Kecamatan Parindu Bapak Ari. Selama kegiatan diadakan simulasi dan tanya jawab untuk anggota TPK agar lebih memahami fungsi dan tugas dari masing-masing anggota karena kendala yang sering di temukan dalam keanggotaaan TPK ialah tidak adanya pembagian tugas yang pasti.
Penulis : Onadetu