Polda Kalbar - Polres Sanggau - Polsek Kapuas Melaksanakan Bhakti Sosial dalam Rangka Hut Bhyangkara Ke 72 dan Hari Raya Idul Fitri 1439 H di Masjid Mujahidin Kelurahan Beringin Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau, giat tersebut dipimpin langsung Kapolsek Kapuas Iptu Sri Mulyono beserta Anggota lainnya, Jumat (08/06)
Dalam pelaksanaan Bhakti Sosial di Masjid Mujahidinanggota Polsek kapuas melakukan bersih - bersih masjid mulai dari lingkungan ,luar dan dalam masjid serta membantu tukang dalam pengerjaan WC Masjid Mujahidin. Giat bhakti sosial Polsek Kapuas tersebut mendapat dukungan dan aspresiasi dari Pengurus Masjid Mujahidin serta Ucapan Banyak Terima Kasih kepada Polsek Kapuas atas perhatiannya dengan Masjid Mujahidin Kelurahan Beringin.
Kapolsek Kapuas Iptu Sri Mulyono mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan agar lebih mendekatkan anggota polisi dengan masyarakat sekitar, dengan adanya giat ini juga menjadi ajang silaturahmi antara masyarakat Kelurahan beringin dengan anggota kepolisian. Dihimbau juga kepada masyarakat apabila ada hal yang ingin di samnpaikan mengenai kamtibmas bisa langsung di sampaikan kepada anggota Bhabinkamtibmas Polsek Kapuas atau langsung melaporkannya ke Polsek.
Penulis : Ahmadmarzuki
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya