» » Buka Puasa Bersama, Membuat Polsek Bonti menjadi Solid

Buka Puasa Bersama, Membuat Polsek Bonti menjadi Solid

Penulis By on Jumat, 01 Juni 2018 | No comments



Polda Kalbar - Polres Sanggau - Salah satu momen yang dinantikan ketika bulan ramadan tiba adalah buka puasa bersama. Ada berbagai macam jenis buka puasa bersama. Diantaranya adalah buka bersama keluarga, buka bersama teman satu kantor, buka bersama teman sekolah, serta buka bersama dengan berbagai komunitas lainnya.

Diantara itu semua, yang kesannya biasa saja namun banyak makna adalah buka puasa bersama-sama anggota Polsek Bonti.

Dalam hal ini yang dimaksudkan bahwa ikatan satu Polsek merupakan sekelompok orang yang masih memiliki ikatan dalam satu perkerjaan bisa juga diartikan satu Keluarga.

Nah moment bulan ramadan seperti saat ini adalah waktu yang pas untuk mengaktifkan kembali rasa kekeluargaan diantara semua personil Polsek Bonti.

Tidak perlu repot-repot untuk menyelenggarakan acara buka puasa bersama ini. Cukup dibagi tugas yang memasak dan menghidangkan makanan sederhana tersebut.

Karena dalam hal ini yang dicari bukanlah apa yang dimakan melainkan bagaimana menikmati momen kebersamaan tersebut. Sebab tidak bisa dipungkiri tuntutan pekerjaan menjadi halangan kita untuk bisa menikmati momen buka puasa bersama sesama anggota Polri.

Padahal dalam acara buka puasa bersama keluarga tersebut ada banyak manfaat yang dapat kita ambil. Diantaranya, (31/05/2018) dengan buka puasa bersama kita dapat bertukar pikiran dan mengembangkan kemampuan seluruh anggota yang berkumpul serta saat yang tepat untuk mengutarakan isi hati.

Banyak hal tentunya yang akan diutarakan saat makan bersama setelah membatalkan puasa. Saat itulah suasana kekeluargan yang hilang semasa di kantor karena kesibukan dan aktifitas tiap anggota akan kembali hidup.

Semua akan saling bercerita. Saling mengutarakan keluh kesah serta suka dukanya dalam pelaksanaan tugas atau mungkin beberapa hari sebelumnya. Tidak jarang pula rencana-rencana kedepan juga dibahas saat itu. Bahkan sebuah keputusan penting diputuskan pula saat acara buka puasa bersama tersebut. Karena hal-hal itulah, meski hanya sederhana bisa jadi momen buka puasa dan makan bersama keluarga merupakan acara yang sarat makna.

Penulis : Arigana Siregar
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya