» » » Patroli di Desa Binaan Briptu Jodi Tidak Lupa Sampaikan Pesan Kamtibmas

Patroli di Desa Binaan Briptu Jodi Tidak Lupa Sampaikan Pesan Kamtibmas

Penulis By on Rabu, 24 Oktober 2018 | No comments


Polda Kalbar – Polsek Entikong – Bhabinkamtibmas Desa Nekan Polsek Entikong Briptu Jodi melaksanakan kegiatan patroli di desa binaan guna meberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan juga berikan pesan kamtibmas, Rabu (24/10).


Pelaksanaan patroli di desa binaan ini merupakan kegiatan rutin Bhabinkamtibmas Desa Nekan Polsek Entikong Briptu Jodi, tidak lupa juga Britu Jodi menyampaikan himbauan serta mengajak masyarakat agar selalu meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungan dan menjauhi segla bentuk obat-obatan terlarang, miras serta lebih meningkatkan pengawasan terhadap remaja agar tidak terlibat dalam kenakalan remaja.


Kegiatan patroli yang dilakukan oleh Bripda Jodi ini sangat efektif dalam menjaga situasi kamtibmas yang ada di desa binaannya tersebut. Dengan melaksanakan kegiatan patroli ini bhabinkamtibmas bisa lebih dekat dengan masyarakat sehingga terjalin komunikasi yang baik dan juga bhabinkamtibmas dapat mengetahui apa saja keluhan kamtibmas yang ada di desa tersebut.


Penulis  : Firmansyah Budin

Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya