Polres
Sanggau -
Bhabinkamtibmas Desa Kuala Rosan Brigadir Febri Tri Suhardi melaksanakan
kegiatan sambang serta dialogis kepada masyarakat di dsa binaan dan juga
berikan himbauan-himbauan kamtibmas, Selasa (15/10).
Dengan kehadiran petugas kepolisian,
masyarakat merasa terlindungi dari berbagai macam bentuk gangguan kamtibmas.
Selain itu dengan kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat akan menambah
keakraban sehingga masyarakat tidak segan-segan mengutarakan permasalahan yang ada
di masyarakat.
Dalam kesempatanya Brigadir Febri Tri
Suhardi selaku Bhabinkamtibmas Desa berbincang santai bersama pemilik warung
untuk menggali informasi dan menjalin kerjasama serta kordinasi dengan warga
masyarakatnya.
Disamping itu Brigadir Febri Tri
Suhardi berpesan agar selalu menjaga kebersihan barang dagangan dan waspadai
peredaran uang palsu karena itu merupakan kegiatan yang mencegah terjadinya
tindak kejahatan.
Apabila ada kejadian yang penting atau
menonjol segera dilaporkan dan diinformasikan kepada pihak Kepolisian agar
segera tertangani.
Brigadir Febri Tri Suhardi
mengungkapkan kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat yang
menyelenggarakan kegiatan dapat menciptakan rasa aman dan nyaman sehingga
kegiatan dapat berjalan dengan tertib dan lancar.
Penulis : Firmansyah Budin
Publish : Humas Polres Sanggau