Polres
Sanggau -
Bhabinkamtibmas Desa Semanget Brigpol Tatak Budi Cahyono melaksanakan kegiatan
sambang ke SMKN 1 Entikong serta berikan sosialisasi tentang perekrutmen
anggota polri tahun 2020, Rabu (20/11).
Beberapa waktu semua siswa siswi
terdiam, ketika Bhabinkamtibmas Desa Semanget Brigpol Tatak Budi Cahyono
menyampaikan maksud dan tujuan kehadirannya di SMKN 1 Entikong.
Ketika ditanya bisa dan bolehkah saya
menyampaikan informasi Kepolisian tentang Rekruitmen calon anggota Polri Ta.
2020 kepada adik-adik siswa siswi SMKN 1 Entikong? Dijawab dengan serentak dan
penuh semangat ” BISA “.
Setelah menyampaikan beberapa hal yang
berkaitan dengan pelaksanaan perekrutmen anggota Polri, ternyata diketahui
bahwa animo siswa siswi SMKN 1 Entikong cukup besar.
"Utuk pendaftaran nantinya akan
dilakukan secara online melalui website penerimaan.polri.go.id," terang
Brigpol Tatak.
Terkait kepastian pembukaan
pendaftaran, lanjutnya, dapat dipantau langsung melalui website khusus.
"Bisa juga bertanya langsung ke
bagian Sumda Polres Sanggau Kami akan terbuka untuk itu," papar Brigpol
Tatak.
Untuk informasi lebih lanjut,
tambahnya, petugas akan kembali menyampaikan setelah dapat dipastikan waktu
mulainya pendaftaran.
"Oleh karena itu, siswa yang
berminat mengabdikan dirinya di institusi Polri agar mempersiapkan sedini
mungkin mulai dari sekarang. Selain kemampuan akademik, tentunya perlu
persiapan fisik dan mental," pungkas Brigpol Tatak.
Penulis : Firmansyah Budin
Publish : Humas Polres Sanggau