» » » Dua Insan Bhayangkara Polres Sanggau Melaksanakan Sambang Bersama

Dua Insan Bhayangkara Polres Sanggau Melaksanakan Sambang Bersama

Penulis By on Minggu, 24 November 2019 | No comments


Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Meliau Bripka Darli Usman dan Brigpol Febri melaksanakan kegiatan sambang serta dialogis kepada warga masyarakat serta berikan himbauan kamtibmas, Minggu (24/11).

Bhabinkamtibmas mengingatkan kepada pemilik dan mekanik bengkel agar selalu waspada terhadap gelagat mencurigakan yang ada di sekitarnya dan apabila menemukan hal-hal ganjil yang patut dicurigai agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau segera melapor ke Bhabinkamtibmas untuk mencegah terjadinya curanmor.

Patroli dialogis dengan pemilik dan mekanik bengkel bertempat di bengkel sepeda motor di Kecamatan Meliau, dalam pelaksanakan giat patroli dialogis tersebut Bhabinkamtibmas tidak lupa untuk memberikan himbauan dan sampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Masyarakat akan merasa aman, nyaman dan tentram atas kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat, sehingga akan mampu menciptakan komunikasi sebagai wadah silaturahmi dan kedekatan diantara Polisi dengan masyarakat.

Penulis  : Candra Lukito

Publish  : Humas Polres Sanggau
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya