Humas Polres
Sanggau -
Bhabinkamtibmas Desa Semanget Brigpol Tatak Budi Cahyono melaksanakan kegiatan
police goes to school ke SMPN 1 Entikong sebagai bentuk pelayanan terbaik dan
juga berikan himbauan kamtibmas, Kamis (19/12).
Upaya proaktif dengan sambangi sekolah
(Police goes to school) yang ada di wilayah hukum Polsek Entikong Polres
Sanggau, Polda Kalbar menjadi terobosan aktif yang di lakukan Bhabinkamtibmas
Desa Semanget Brigpol Tatak Budi Cahyono di SMPN 1 Entikong.
Ditempat berbeda Kapolres Sanggau AKBP
Imaam Riyadi S.IK MH melalui Kapolsek Entikong mengatakan dengan dialogis
Kepada guru/pengajar dan anak-anak memberikan gambaran bahwa tugas pokok
Kepolisian adalah menjaga Kamtibmas agar tetap kondusif serta menghilangkan
pikiran bahwa polisi tak segarang seragamnya.
“Dengan aktif dan intens sambangi
sekolah bisa menumbuhkan kesadaran anak didik tentang tertib berlalulintas dan
keamanan lingkungan dan menghilangkan image bahwa Polisi itu garang”, ucap
Kapolsek.
Penulis : Firmansyah Budin
Publish : Humas Polres Sanggau