Polres
Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Sekayam Brigpol Novi Iswandi melaksanakan
kegiatan sambang serta dialogis kepada masyarakat dan berikan himbauan
kamtibmas, Selasa
(11/2).
Kehadiran
Bhabinkamtibmas di desa sudah menjadi tugas dan tanggung jawab dalam
melaksanakan sambang dan silaturahmi serta memberikan pesan kamtibmas tentang
keamanan lingkungan.
Kepada
masyarakat desa agar membantu dan mendukung tugas Polri untuk menciptakan
situasi yang kondusif serta melaporkan kepada Bhabinkamtibmas apabila terjadi
gangguan tindak kejahatan di desa agar kejadian tersebut dapat segera di
tangani.
Dalam
kegiatan ini juga Bhabinkamtibmas mengatakan kepada masyarakat jangan mudah
percaya dengan berita yang tidak benar/Hoaks yang dapat memecah belah persatuan
bangsa dan negara serta antisipasi paham radikalisme yang dapat memecah belah
kerukunan atar umat beragama.
Penulis
: Candra Lukito
Publish : Humas Polres
Sanggau