» » » Bripka Saprin Gunawan Bersama Dinas Kesehatan Melakukan Penyemprotan Disinfektan

Bripka Saprin Gunawan Bersama Dinas Kesehatan Melakukan Penyemprotan Disinfektan

Penulis By on Selasa, 07 April 2020 | No comments



Polres Sanggau - Dalam mencegah peredaran Virus Corona atau COVID-19 di Kecamatan Kapuas, Bhabinkamtibmas bersama Dinas Kesehatan melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan Sanggau Permai, Selasa (7/4).

Penyemprotan cairan disinfektan dalam upaya sebagai pencegahan Virus Corona (Covid-19) sedang ramai dilaksanakan oleh sebagian masyarakat.

Seperti halnya yang dilakukan Bhabinkamtibmas dan Dinas Kesehatan melakukan penyemprotan cairan disinfektan.

Namun menyikapi hal ini, Bripka Saprin Gunawan juga tak henti-hentinya menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya di Kelurahan Tanjung Kapuas agar tetap menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan masing-masing.

“Kami juga berharap kepada seluruh masyarakat untuk sementara waktu ini dapat mengikuti peraturan Pemerintah untuk mengurangi aktivitas sehari-hari diluar rumah, namun apabila memang mendesak apabila bepergian silahkan tetap lindungi diri dengan menggunakan masker,” tutupnya.

Penulis : Candra Lukito
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya