» » » Bhabinkamtibmas Sosialisasi New Normal di Desa Sebuduh

Bhabinkamtibmas Sosialisasi New Normal di Desa Sebuduh

Penulis By on Jumat, 19 Juni 2020 | No comments



Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Kembayan, Polres Sanggau Bripka Ariandi sambang di Desa Binaan Desa Sebuduh Kecamatan Kembayan Kabupaten Sanggau,  Jumat (19/6).

Dalam kegiatan sambang tersebut menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga desa Sebuduh serta mensosialisasikan tatanan baru New Normal terkait pandemik wabah Virus Corona (Covid-19).

Tetap menjaga situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif dengan meningkatkan giat siskamling dilingkungan masing-masing.

Dengan kebijakan pemerintah menerapkan tatanan baru “New Normal” dalam rangka memutus rantai penyebaran Virus Corona ( Covid-19) agar warga masyarakat mengikuti anjuran pemerintah untuk tetap menggunakan pola hidup bersih dan sehat dengan protokol kesehatan, gunakan masker, sering cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak minimal 1 meter dalam berinteraksi dengan sesama warga sehingga terhindar dari Covid-19.

Penulis : Candra Lukito
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya