Polres Sanggau - Pada hari Selasa, tanggal 16 Juni
2020 pukul 09.00 Wib telah dimulai kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai
Dana Desa (BLT-DD)
Desa Sungai Kembayau yang bertempat di Kantor Desa Sungai Kembayau Kec. Meliau
Kab. Sanggau.
Penyaluran
Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Sungai Kembayau (BLT-DD Sungai Kembayau) tersebut
diserahkan secara simbolis oleh Kepala Desa Sungai Kembayau dan disaksikan
langsung Muspika Kecamatan Meliau.
Penyaluran
Bantuan Langsung Tunai (BLT) di Desa Sungai Kembayau Kecamatan Meliau selesai
pada pukul 15.00 Wib, pengamanan kegiatan dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Meliau Brigpol Febri tri Suhardi
dan Babinsa
Koramil Meliau.
Penyaluran
BLT-DD tersebut adalah dalam rangka membantu masyarakat miskin terdampak
pandemi Covid-19 terhadap ekonomi dan kesehatan warga masyarakat serta yang
belum mendapatkan Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai
(BPNT), Penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Kartu Pra Kerja.
BLT
DD tersebut akan disalurkan selama 3 (tiga) bulan dan besaran per bulan sebesar
Rp 600.000,00 (enam ratus ribu rupiah) ke KPM yang terdaftar dalam penerima BLT-DD tersebut.
Penyaluran
Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Sungai Kembayau (BLT-DD Sungai Kembayau) tersebut
merupakan tahap pertama dari program Pemerintah.
Penulis : Candra Lukito
Publish : Humas Polres
Sanggau