» » » Kegiatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kab. Sanggau

Kegiatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kab. Sanggau

Penulis By on Minggu, 05 Juli 2020 | No comments



Polres Sanggau - Pada hari Minggu tanggal 5 Juli 2020 di wilayah Kab. Sanggau telah dilaksanakan kegiatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kab. Sanggau dalam rangka Operasi Kontijensi Terpusat Aman Nusa II Tahap IV Penanganan Covid-19 Tahun 2020.

Pada jam 08.00 Wib di halaman kantor BPBD Kab. Sanggau / Posko Gugus Tugas dalam rangka Operasi Kontijensi Terpusat Aman Nusa II Tahap IV Penanganan Covid-19 Kab. Sanggau Jl. A. Yani Kel. Ilir Kota Kec. Kapuas Kab. Sanggau dilaksanakan Apel kesiapan pelaksanaan kegiatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kab. Sanggau dipimpin oleh Kabagsumda Akp Suparwoto, S.IP dan diikuti oleh personil Gugus Tugas.

Personil yang yang terlibat terdiri dari 8 orang Personel Polres Sanggau dan Kendaraan pendukung yang digunakan adalah Mobil R4 Binmas / Penling.


Pada jam 08.15 Wib dilaksanakan kegiatan Patroli, Himbauan dan Penerangan Keliling di lokasi-lokasi berkumpulnya masyarakat dimulai dari Jl. Agus Salim, Jl. Gajah Mada Jl. Komyos Sudarso, Jl. A. Yani, Jl. Jenderal Sudirman, Jl. Kartini dan kembali Ke Kantor BPBD Kab Sanggau. Adapun tempat-tempat yang disinggahi untuk diberi himbauan ialah Terminal bis Sanggau, Pasar central, Pasar Senggol dan Warkop Senong.

Adapun himbauan yang disampaikan diantaranya agar masyarakat mematuhi himbauan pemerintah untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 dengan sosial distancing / physical distancing, mengurangi aktivitas diluar rumah,  menghindari tempat keramaian, mengingatkan agar rutin mencuci tangan dengan sabun maupun cairan antiseptik, menjaga pola hidup bersih dan sehat, wajib menggunakan masker serta pemahaman Pola Hidup Baru.

Penulis : Candra Lukito
Publish : Humas Polres Sanggau

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya