Polres Sanggau - Anggota Polsek Sekayam, Polres Sanggau melaksanakan kegiatan patroli dialogis sambang pemukiman penduduk, dan Obyek Vital lainya, Kamis (13/5) malam.
Dalam kegiatan tersebut bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas.
Anggota Polsek Sekayam dalam kegiatan tersebut menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap para pelaku tindak kejahatan.
Kapolsek Sekayam Iptu Ruslan Abdul Gani, SH, MH menuturkan kegiatan patroli tersebut untuk memberikan rasa aman dan nyaman dengan kehadiran Polisi di tengah masyarakat guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas demi terwujudnya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
“Patroli ini dilaksanakan untuk mencegah gangguan kejahatan ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” ungkap Kapolsek.
Anggota Polsek Sekayam Patroli Malam Berikan Rasa Aman Ke Masyarakat
Penulis By Admin on Jumat, 14 Mei 2021 | No comments
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya