» » » Tim Psikolog Ro SDM Polda Kalbar Gelar Mapping dan Tes Psikologi di Polres Sanggau

Tim Psikolog Ro SDM Polda Kalbar Gelar Mapping dan Tes Psikologi di Polres Sanggau

Penulis By on Kamis, 11 November 2021 | No comments


Polres Sanggau - Tim Psikolog Ro SDM Polda Kalbar menggelar Mapping dan Tes Psikologi di Polres Sanggau. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Graha Wira Pratama Polres Sanggau, Kamis (11/11) pagi.

Kedatangan Tim di Polres Sanggau disambut langsung oleh Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Ridwan, S.IK, di lobi Polres Sanggau, selanjutnya diarahkan ke Aula Graha Wira Pratama.

Kegiatan dibuka oleh Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Ridwan didampingi oleh Kabag Psikologi Ro SDM Polda Kalbar AKBP Abdur Rosid, S.Ag, M.H. serta dihadiri oleh Kabag Sumda Polres Sanggau Kompol Suparwoto, S.IP, dengan tujuan melaksanakan Mapping dan Test Psikologi Calon Pemegang Senjata Api Organik Polri, Konseling Psikologi kepada Anggota Bermasalah dan Test Profil Klinis Psikologi.

Adapun peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah Para Kasat, Kapolsek dan seluruh Personil Polres Sanggau dan Polsek Jajaran, yang berjumlah 76 Orang.

Pada kesempatan tersebut, untuk mengawali kegiatan Kapolres memberikan memguak dan memberi sambutan, selamat datang dan terimakasih kepada tim Psikologi Ro SDM Polda Kalbar, telah hadir di Polres Sanggau untuk melaksanakan Mapping dan Tes Psikologi.


Kapolres menjelaskan bahwa seharusnya ada 103 personil yang mengikuti test Psikologi namun karena beberapa personil melaksanakan kegiatan sehingga yang mengikuti test sebanyak 76 personil. Kegiatan ini merupakan langkah awal jika dinyatakan memenuhi syarat akan dilaksanakan test kedua yaitu kemampuan menembak yang akan dijadwalkan kedepan dengan mengundang Instruktur dari SPN Polda Kalbar, dan laksanakan test ini dengan sungguh-sungguh, karena ini merupakan kesempatan yang baik buat kita.

Kapolres megatakan kegiatan Mapping dan Tes Psikologi ini dilaksanakan secara rutin setiap tahun dalam rangka mengecek kesiapan psikologi anggota calon pemegang senpi Dinas Polri, agar tidak terjadi kesalahan maupun kelalaian dalam pelaksanaan tugas.

Ketua tim AKBP Abdur Rosid menyampaikan Puji Syukur kita masih diberi kesehatan untuk dapat berkumpul diruangan ini walaupun situasi di tengah pandemi Covid-19 dan Bencana Banjir, Sesuai jadwal pelaksanaan test di Polres Sanggau seharusnya dilaksanakan pada bulan Agustus s/d oktober namun baru dilaksanakan saat ini.

“Menggunakan, menyimpan dan membawa Senpi sangat beresiko, oleh karena itu bagi yang masih memegang senpi hitung secara matang seberapa pentingnya kita menggunakan senpi tersebut, Test psikologi merupakan salah satu syarat untuk memegang senpi namun yang paling utama adalah rekomendasi serta penilaian dari Kasatker masing-masing apakah layak atau tidak diberi senpi dinas Polri,” jelasnya.

“Kegiatan ini dilaksanakan selain ditujukan kepada anggota yang akan mengajukan senjata dinas polri, tapi diberi kesempatan kepada anggota yang ingin melakukan Konseling Psikologi dan Tes profil klinis psikologi, sehingga anggota siap baik fisik maupun mental dalam pelaksanaan tugas, guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan” tambahnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan Test Psikologi yang dibimbing langsung oleh Tim Psikologi dari Ro SDM Polda Kalbar dan Kegiatan Konseling Psikologi terhadap 10 Personil Polres Sanggau di Ruang Kabag Sumda Polres Sanggau.

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya