» » » Bripka Rudy Berikan Imbauan kepada Warga tentang Protokol Kesehatan

Bripka Rudy Berikan Imbauan kepada Warga tentang Protokol Kesehatan

Penulis By on Senin, 07 Februari 2022 | No comments


Polres Sanggau - Bhabinkamtibmas Polsek Parindu Bripka Rudy melaksanakan Patroli Dialogis, guna mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan tindak kejahatan lainnya di Desa Maringin Jaya Kecamatan Parindu, Senin (7/2).

Adapun sasaran dalam pelaksanaan Patroli tersebut seperti di sekitaran perbankan, pertokoan serta pemukiman penduduk untuk mengantisipasi rawan terjadinya tindak pidana dan tindak kejahatan.

Dalam kesempatan patroli itu juga, Bripka Rudy memberikan imbauan kepada masyarakat saat berada di tempat umum supaya mematuhi protokol kesehatan Covid-19 seperti mengunakan masker dan menjaga jarak aman.

"Kepada Warga masyarakat diharapkan dapat menerapkan pola hidup bersih dan sehat dan juga menjaga kesehatan tubuh dengan rajin berolah raga," ujarnya.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya