Polres Sanggau - Danramil Batang Tarang beserta Anggota Koramil 1204-0 Balai telah memberikan Ucapan Hari Bhayangkara ke-76 ke Polsek Batang Tarang dengan membawa Nasi Tumpeng sebagai ucapan syukur menyambut Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 di Polsek Batang Tarang, Jumat (1/7) pagi.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Danramil Batang Tarang Peltu Imam Solikin beserta Anggota Koramil Balai Batang Tarang dan disambut langsung oleh Kapolsek Batang Tarang Iptu Sutono beserta seluruh Anggota.
Pada kesempatan tersebut Kapolsek Batang Tarang mengucapkan Terima kasih kepada Danramil Batang Tarang beserta anggotanya yang secara tiba -tiba memberikan kejutan Hari Bhayangkara ke-76 kepada Polsek Batang Tarang.
Iptu Sutono berharap kegiatan kunjungan Danramil Batang Tarang beserta anggota ke Polsek Batang Tarang tersebut untuk mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-76 dan sebagai bentuk Sinergitas TNI / Polri agar tetap solid san selalu kompak.
Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan Ucapan Selamat Hari Bhayangkara ke-76 dari Danramil Batang Tarang beserta anggota kepada Polsek Batang Tarang.