» » » Jaga Harkamtibmas, Polsek Entikong Lakukan Patroli KRYD

Jaga Harkamtibmas, Polsek Entikong Lakukan Patroli KRYD

Penulis By on Senin, 24 April 2023 | No comments


Polres Sanggau - Dalam rangka menjaga dan memelihara Harkamtibmas, jajaran Personel Polsek Entikong Polres Sanggau melaksanakan patroli kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) di sejumlah objek vital dan keramaian Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau.

Patroli yang dilaksanakan ini menyambangi sejumlah lokasi keramaian dan objek vital di wilayah hukum Polsek Entikong Polres Sanggau. Patroli kali ini dipimpin oleh Brigpol Hendrikus Atai bersama rekannya.

“Patroli ini dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi dan memberikan rasa nyaman dan aman masyarakat. Hadirnya Polri diharapkan mencegah niat pelaku kejahatan melakukan tindak kriminalitas,” ujar Kapolsek Entikong AKP Sapja.

Pada kesempatan itu, anggota yang melakukan partoli menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat. Himbauan ini disampaikan agar masyarakat selalu waspada akan potensi tindak kriminalitas.

“Kami sampaikan kepada warga masyarakat untuk antisipasi kejahatan C3 serta meningkatkan kewaspadaan dan senantiasa bersama-sama menjaga situasi tetap aman dan kondusif,” ungkap Kapolsek.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya