» » » Gelar Patroli Dialogis, Polsek Toba Berikan Sosialisasi Bahaya Berita Hoaks Jelang Pemilu 2024

Gelar Patroli Dialogis, Polsek Toba Berikan Sosialisasi Bahaya Berita Hoaks Jelang Pemilu 2024

Penulis By on Senin, 15 Januari 2024 | No comments


Polres Sanggau - Polsek Toba melaksanakan patroli dialogis sekaligus menyelenggarakan sosialisasi dan edukasi mengenai bahaya berita hoaks dalam rangka Cooling System menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Kegiatan ini dilakukan di Desa Teraju Kecamatan Toba Kabupaten Sanggau.

Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, SH, S.I.K melalui Kapolsek Toba AKP Nana Supriatna menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya preventif Polsek Toba dalam menciptakan kondisi yang aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024.

Dalam kegiatan tersebut, Anggota Polsek Toba memberikan sosialisasi mengenai cara mengenali dan menghindari berita hoaks. Masyarakat diajak untuk lebih kritis dalam menilai informasi yang diterima dan tidak mudah menyebarkan berita tanpa memastikan kebenarannya.

“Kami ingin masyarakat lebih cerdas dan kritis dalam mengonsumsi informasi, terutama di era media sosial yang sering menjadi media penyebaran berita hoaks. Semakin banyak masyarakat yang paham, semakin kecil peluang penyebaran informasi palsu,” ungkap AKP Nana Supriatna.

Selain itu, patroli dialogis ini juga menjadi sarana untuk mendengarkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat sekaligus membangun kepercayaan antara kepolisian dan warga.

Kapolsek berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif dalam menciptakan hubungan yang harmonis antara kepolisian dan masyarakat.

“Kami terus berupaya untuk membangun sinergi dan saling mendukung dengan masyarakat. Keterlibatan aktif masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Toba,” pungkasnya.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya