Polres Sanggau - Polsek Beduai Polres Sanggau Polda Kalbar terus menggelar kegiatan patroli dialog dengan warga di wilayah hukumnya. Kegiatan ini bertujuan utama untuk mempererat hubungan kemitraan antara kepolisian dengan seluruh masyarakat di sekitarnya.
Dalam patroli dialog ini, tujuan utama adalah untuk memahami situasi yang sedang berkembang di lingkungan masyarakat.
Personil Polsek Beduai juga menggunakan kesempatan ini untuk berkoordinasi dengan warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), sehingga lingkungan tetap aman dan kondusif.
Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, SH, S.I.K melalui Kapolsek Beduai Iptu Mujiyono menekankan pentingnya peran serta aktif masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar.
Selama pertemuan dengan warga, personil Polsek Beduai menyampaikan beberapa hal terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat. Mereka mengajak masyarakat untuk terus mendukung tugas Polri dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Kerjasama antara kepolisian dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan bebas dari gangguan Kamtibmas,” katanya.
Kegiatan patroli dialog ini merupakan salah satu upaya Polsek Beduai dalam memberikan pelayanan terbaik dan menjaga kondusifitas wilayah hukumnya.
“Dengan adanya kerjasama yang baik antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan situasi Kamtibmas dapat terus terjaga dengan baik,” tukas Iptu Mujiyono.