» » » Nonton Bareng Timnas Indonesia Pada Semi Final Piala AFC Asian Cup U23 Tahun 2024 di Mapolres Sanggau

Nonton Bareng Timnas Indonesia Pada Semi Final Piala AFC Asian Cup U23 Tahun 2024 di Mapolres Sanggau

Penulis By on Selasa, 30 April 2024 | No comments


Polres Sanggau - Polres Sanggau Polda Kalbar menggelar kegiatan Nobar Timnas Indonesia pada semi final Piala AFC Asian Cup U23 Tahun 2024 melalui Live Streaming Video Chanel Vision+.

Kegiatan Nobar dihadiri oleh Ketua Pengadilan Tinggi Kalbar Muefri, SH, MH, PJ. Bupati Sanggau Suherman, SH, MH, Kapolres Sanggau AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, SH, S.I.K, Kajari Sanggau Sanggau Anton Rudiyanto, SH, Ketua PN Sanggau Haklainul Dunggio, SH, MH, Tokoh Masyarakat Kabupaten Sanggau Paolus Hadi, S.IP, M.Si, Sekda Sanggau Ir. Kukuh Triyatmaka, MM, Jajaran Pengadilan Kalbar, Kepala OPD Sanggau, Kasdim 1204 Sanggau, KPU Kabupaten Sanggau, Bawaslu Kabupaten Sanggau, Instansi Vertikal Kabupaten Sanggau, Ormas, Tomas, Toga, Todat serta masyarakat kota Sanggau yang berjumlah kurleb 900 orang.

Dalam kegiatan Nobar juga turut dibagikan dorprize kepada masyarakat kota Sanggau yang hadir dalam menyaksikan kegiatan Nobar Timnas Indonesia di Polres Sanggau.


Pelaksanaan Nobar Timnas Indonesia juga dilaksanakan serentak dibeberapa titik di kota Sanggau dan seluruh Kecamatan di Kabupaten Sanggau.

Adapun skor pertandingan antara Timnas Indonesia U-23 0 Vs 2 Uzbekistan U-23.

Nobar yang diselenggarakan oleh Polres Sanggau sebagai bentuk kedekatan Polri dengan masyarakat serta sebagai bentuk dukungan terhadap Timnas Indonesia yang sedang berlaga pada Semi final Piala AFC Asian Cup U23 Tahun 2024.

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya