» » » Patroli Siang Hari, Bripka Fransiskus Ardiyanto Ajak Warga Kecamatan Toba Jaga Sitkamtibmas

Patroli Siang Hari, Bripka Fransiskus Ardiyanto Ajak Warga Kecamatan Toba Jaga Sitkamtibmas

Penulis By on Kamis, 01 Agustus 2024 | No comments


Polres Sanggau - Anggota Polsek Toba Bripka Fransiskus Ardiyanto menggelar patroli siang hari di Kecamatan Toba untuk mengajak warga menjaga Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Sitkamtibmas).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan agar tetap aman dan kondusif.

Bripka Fransiskus Ardiyanto menyusuri beberapa wilayah di Kecamatan Toba yang dinilai rawan. Dirinya berinteraksi langsung dengan warga, memberikan himbauan serta edukasi mengenai pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan mereka.

Selama patroli, Bripka Fransiskus menekankan pentingnya kerjasama antara polisi dan masyarakat. Ia mendorong warga untuk segera melaporkan setiap kejadian mencurigakan atau tindak kejahatan yang mereka saksikan. Hal ini diharapkan dapat meminimalisir tindak kriminalitas di wilayah tersebut.

Selain itu, Bripka Fransiskus juga memberikan informasi mengenai langkah-langkah pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Ia mengingatkan warga agar tidak melakukan pembakaran lahan sembarangan yang dapat menimbulkan bahaya dan kerugian besar bagi lingkungan.

Bripka Fransiskus juga menyampaikan pesan-pesan untuk mengikuti aturan lalu lintas, dan tidak terlibat dalam kegiatan yang melanggar hukum.

Dengan memberikan edukasi secara langsung, diharapkan masyarakat lebih sadar akan tanggung jawab mereka dalam menciptakan lingkungan yang aman.

Kegiatan patroli siang hari ini merupakan bagian dari upaya Polsek Toba dalam meningkatkan keamanan di wilayahnya.

Dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat, diharapkan tercipta hubungan yang harmonis dan saling mendukung antara aparat kepolisian dan warga, sehingga Kecamatan Toba menjadi lebih aman dan nyaman untuk ditinggali.
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya