Polres Sanggau - Kapolsek Tayan Hulu, Polres Sanggau Polda Kalbar, Iptu Joni Sembiring didampingi Wakapolsek Tayan Hulu Ipda Juliasan Syahputra bersama PS. Kanit Propam dan PS. Kanit Intelkam melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas dengan Tokoh Masyarakat Jawa H. Rofi'i dan Tri Budianto dalam rangka Cooling System menjelang pelaksanaan Pilkada Kabupaten Sanggau.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak warga masyarakat bersama-sama menjaga kondusifitas wilayah menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Iptu Joni Sembiring menyampaikan sejumlah pesan kamtibmas, di antaranya mengimbau warga untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan serta menghindari tindakan anarkis saat mengikuti kegiatan unjuk rasa.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pilkada, serta bijak dalam menggunakan media sosial,” ujarnya.
Iptu Joni Sembiring juga mengingatkan agar masyarakat selalu waspada dan tetap menjaga keamanan di lingkungan masing-masing. Jika ada informasi terkait gangguan kamtibmas, warga diminta segera melaporkan kepada pihak Polsek Tayan Hulu untuk tindakan lebih lanjut.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang pesta demokrasi Pilkada 2024,” pungkasnya.