» » » Wakapolsek Sekayam Gelar Silaturahmi Bersama Tokoh Masyarakat dan Pemuda Dukung Pilkada 2024

Wakapolsek Sekayam Gelar Silaturahmi Bersama Tokoh Masyarakat dan Pemuda Dukung Pilkada 2024

Penulis By on Minggu, 27 Oktober 2024 | No comments


Polres Sanggau - Dalam upaya menjaga situasi tetap kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Wakapolsek Sekayam, Iptu Supar, melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan tokoh masyarakat dan pemuda pada Minggu (27/10/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari Cooling System dalam rangka Operasi Mantap Praja Kapuas 2024 yang bertujuan untuk memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat guna mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada di Kecamatan Sekayam.

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa tokoh penting, termasuk Elisabet Diana sebagai tokoh masyarakat Kecamatan Sekayam dan Theresia Adriana sebagai perwakilan pemuda Kecamatan Sekayam.

Dalam silaturahmi tersebut, Iptu Supar menyampaikan pentingnya peran serta masyarakat dalam menciptakan suasana yang damai, aman, dan tertib jelang pesta demokrasi.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat, terutama para tokoh dan pemuda, untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Partisipasi aktif dari masyarakat sangat penting untuk mendukung suksesnya Pilkada Serentak 2024 di Sekayam,” ungkapnya.

Wakapolsek juga menekankan agar masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah kerukunan warga.

“Kami menghimbau agar masyarakat tidak mudah terhasut oleh berita bohong atau provokasi yang dapat merusak persatuan. Sebagai aparat, kami siap menjaga keamanan, namun dukungan dari seluruh masyarakat sangatlah berarti dalam mewujudkan Pilkada yang damai,” tegasnya.

Selama kegiatan, Wakapolsek bersama tokoh masyarakat juga membahas strategi bersama untuk menjaga kondusivitas wilayah, termasuk upaya preventif agar masyarakat tetap tenang dan bijak dalam menyikapi situasi politik yang sedang berlangsung.

Elisabet Diana, salah satu tokoh masyarakat yang hadir, menyambut baik ajakan Wakapolsek Sekayam tersebut. Ia menyatakan dukungan penuh terhadap pihak kepolisian untuk menjaga ketertiban dan berharap masyarakat Kecamatan Sekayam dapat bersama-sama mendukung Pilkada yang damai.

Kegiatan silaturahmi ini berlangsung dengan aman dan penuh keakraban, menunjukkan soliditas antara kepolisian dan masyarakat Sekayam dalam menyambut pelaksanaan Pilkada 2024 yang lancar dan aman.

Baca Juga Artikel Terkait Lainnya