Polres Sanggau - Menjelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Parindu, Aiptu Kasianus Ewal, mengajak warga Kecamatan Parindu untuk menjaga kerukunan dan keamanan di tengah masyarakat.
Melalui kunjungan dan dialog dengan warga, Aiptu Kasianus berpesan agar setiap individu tetap bersikap bijak dan mengutamakan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi maupun golongan.
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Kasianus Ewal menyampaikan bahwa Pilkada adalah momentum demokrasi yang seharusnya menjadi ajang persatuan.
“Kita semua memiliki peran penting dalam menciptakan suasana kondusif. Jangan sampai perbedaan pilihan menyebabkan perpecahan di antara kita,” ujarnya.
Senada dengan itu, Kapolsek Parindu, Iptu Trisna Mauludi, menegaskan komitmen jajarannya untuk mengawal proses Pilkada yang damai dan aman di wilayahnya. Ia mengimbau masyarakat agar selalu mengedepankan sikap toleransi dan saling menghargai.
“Polsek Parindu siap memberikan pelayanan terbaik untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama Pilkada berlangsung. Kami berharap masyarakat bisa berpartisipasi dengan menjaga suasana tetap kondusif serta menjauhkan diri dari segala bentuk provokasi atau berita hoaks,” tegasnya.
Menurut Kapolsek, langkah-langkah preventif seperti patroli rutin dan dialog bersama tokoh masyarakat juga terus ditingkatkan guna mencegah potensi konflik di lapangan.
“Kami rutin melakukan patroli dialogis dan berkoordinasi dengan berbagai elemen masyarakat untuk memastikan keamanan selama tahapan Pilkada ini. Sinergi antara Polsek dan warga sangat penting untuk menjaga stabilitas di Parindu,” tambahnya.
Ajakan menjaga kerukunan ini pun mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat. Beberapa tokoh masyarakat mengapresiasi langkah-langkah Polsek Parindu dalam menjaga keamanan dan menciptakan ketertiban di wilayah Kecamatan Parindu menjelang Pilkada.
Dengan adanya dukungan dari warga serta komitmen pihak kepolisian, diharapkan Pilkada 2024 dapat berlangsung aman, tertib, dan damai, di Kabupaten Sanggau khususnya di Kecamatan Parindu.