Polres Sanggau - Dalam upaya meningkatkan kedekatan dengan masyarakat serta menjaga
situasi kamtibmas yang kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Bereng Berkawat,
Kecamatan Beduai, Bripka Martono, melaksanakan kegiatan Door to Door System
(DDS) dengan mengunjungi rumah warga pada Kamis (13/2).
Kegiatan DDS ini merupakan salah satu bentuk pelayanan kepolisian kepada
masyarakat guna mempererat komunikasi serta menyerap langsung aspirasi warga
terkait situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. Dalam kesempatan
tersebut, Bripka Martono menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mengimbau
masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan.
Kapolsek Beduai, Iptu Hudson Siahaan, SH, menegaskan bahwa kegiatan DDS
yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas bertujuan untuk membangun kedekatan dengan
warga serta sebagai langkah preventif dalam mencegah tindak kejahatan.
“Kegiatan ini adalah bentuk nyata dari kehadiran Polri di tengah
masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa setiap warga merasa aman dan nyaman
dengan adanya komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Kapolsek Beduai juga menekankan pentingnya sinergi antara
kepolisian dan warga dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.
Ia mengajak masyarakat untuk selalu aktif melaporkan setiap kejadian
mencurigakan kepada pihak kepolisian agar dapat segera ditindaklanjuti.
“Kerja sama antara Polri dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan
lingkungan yang aman dan tenteram. Tanpa dukungan masyarakat, upaya kepolisian
dalam menjaga kamtibmas tidak akan berjalan maksimal,” tambahnya.
Dengan adanya kegiatan rutin seperti DDS, diharapkan masyarakat semakin
sadar akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan masing-masing.
Polsek Beduai akan terus mengintensifkan kegiatan serupa agar kehadiran
polisi semakin dirasakan oleh masyarakat, sekaligus memperkuat ikatan sosial
antara aparat kepolisian dan warga.
Kegiatan DDS yang dilakukan oleh Bripka Martono mendapat apresiasi dari
berbagai pihak karena dinilai efektif dalam mempererat hubungan serta
meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.
Ke depan, jajaran Polsek
Beduai berkomitmen untuk terus berinovasi dalam upaya pelayanan dan pengamanan
demi menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan harmonis. (Dny Ard / Hms
Res Sgu)