» » » Monitoring Lokasi Terdampak Banjir di Kecamatan Meliau, Kapolsek: Situasi Masih Terkendali

Monitoring Lokasi Terdampak Banjir di Kecamatan Meliau, Kapolsek: Situasi Masih Terkendali

Penulis By on Kamis, 06 Februari 2025 | No comments


Polres Sanggau - Personel Polsek Meliau melakukan monitoring sekaligus pengecekan terhadap beberapa lokasi yang terdampak banjir di wilayah Kecamatan Meliau, Kabupaten Sanggau. Banjir terjadi akibat luapan Sungai Kapuas setelah hujan dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah tersebut.

Berdasarkan hasil pengecekan di lapangan, beberapa desa terdampak banjir dengan kondisi yang bervariasi. Di Desa Kuala Buayan, air menggenangi jalan perkampungan di Dusun Kuala Buayan dengan ketinggian mencapai 10-15 cm. Sementara itu, di Desa Sungai Mayam, banjir juga melanda jalan perkampungan di Dusun Sungai Mayam dan Dusun Tanjak Mulong dengan ketinggian air sekitar 5-10 cm.

Di Desa Meliau Hilir, air menggenangi jalan perkampungan di Dusun Meliau Hilir dan Dusun Sungai Galing dengan ketinggian sekitar 10-15 cm. Sedangkan di Desa Meliau Hulu, banjir tidak hanya merendam jalan perkampungan tetapi juga memasuki satu unit rumah warga di Dusun Meliau Hulu dengan ketinggian air sekitar 5-10 cm.

Meski banjir merendam beberapa kawasan, aktivitas masyarakat di wilayah terdampak masih berjalan seperti biasa. Warga tetap bisa beraktivitas, meskipun harus lebih berhati-hati dalam mobilitas mereka di jalanan yang tergenang air.

Kapolsek Meliau, AKP Sukiswandi, menyampaikan bahwa wilayah terdampak banjir merupakan perkampungan yang terletak di tepian Sungai Kapuas, yang memang rawan mengalami luapan air saat curah hujan tinggi.

“Kondisi ini terjadi akibat meningkatnya debit air Sungai Kapuas yang meluap ke pemukiman di sekitarnya. Kami terus melakukan pemantauan dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengantisipasi kemungkinan adanya peningkatan ketinggian air,” ujarnya.


Lebih lanjut, Kapolsek menjelaskan bahwa pihaknya telah menyiagakan personel untuk berjaga-jaga jika kondisi memburuk.

“Kami telah menginstruksikan personel untuk terus memantau perkembangan situasi dan memberikan informasi kepada masyarakat agar tetap waspada. Jika diperlukan, kami siap membantu evakuasi bagi warga yang terdampak lebih parah,” tambahnya.

Hingga saat ini, tidak ada laporan mengenai korban jiwa maupun kerugian material yang signifikan akibat banjir tersebut.

“Kami bersyukur kondisi masih terkendali. Namun, kami mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati dan mengikuti perkembangan cuaca. Jika ada keadaan darurat, segera laporkan kepada pihak kepolisian atau instansi terkait,” tutup Kapolsek Meliau.

Pihak kepolisian akan terus melakukan pemantauan dan berkoordinasi dengan instansi terkait guna memastikan keselamatan masyarakat serta mengambil langkah-langkah antisipasi jika situasi semakin memburuk. (Dny Ard / Hms Res Sgu)
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya