Polres Sanggau - Menjelang waktu berbuka puasa, Polres Sanggau melaksanakan pengamanan Pasar Juadah yang berlokasi di Kantin Ramadhan, depan Markas Kopi, Jl. Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Ilir Kota, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau.
Pengamanan ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif selama aktivitas jual beli takjil berlangsung.
Kegiatan pengamanan ini dipimpin langsung oleh Kanit 2 Reskrim Polres Sanggau, Ipda Dedi Siamtoro, selaku Perwira Pengendali (Padal) Pengamanan Pasar Juadah Regu I.
Dalam pelaksanaan tugasnya, ia didampingi oleh sembilan personel yang berjaga di sekitar area pasar guna mengawasi situasi keamanan dan membantu kelancaran arus lalu lintas.
Menurut Ipda Dedi Siamtoro, selama kegiatan pengamanan berlangsung, tidak ditemukan kejadian menonjol yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat.
“Kami memastikan bahwa aktivitas masyarakat di Pasar Juadah berjalan dengan aman dan tertib. Alhamdulillah, hingga saat ini situasi tetap terkendali, tidak ada insiden yang mengganggu ketertiban umum,” ujarnya.
Namun, dalam pelaksanaan tugas, tim pengamanan menemukan adanya mobil mogok di sekitar area pasar Juadah yang berpotensi menyebabkan kemacetan.
Menyikapi hal tersebut, Ipda Dedi Siamtoro bersama anggota segera membantu memperbaiki dan mendorong kendaraan tersebut agar tidak menghambat arus lalu lintas.
“Kami langsung sigap membantu agar kendaraan tersebut dapat dipindahkan dengan cepat sehingga lalu lintas tetap lancar,” tambahnya.
Pengamanan ini merupakan bagian dari upaya Polres Sanggau dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadan.
Pasar Juadah menjadi salah satu pusat aktivitas masyarakat menjelang berbuka puasa, sehingga keberadaan aparat kepolisian di lokasi ini sangat penting untuk menjaga ketertiban dan kenyamanan para pedagang serta pembeli.
“Kami akan terus berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan. Kehadiran personel di Pasar Juadah diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat yang berbelanja takjil dan menjalankan aktivitas menjelang berbuka puasa,” pungkas Ipda Dedi Siamtoro.
Dengan adanya pengamanan yang ketat dan responsif, diharapkan suasana Ramadan di Sanggau tetap kondusif dan nyaman bagi seluruh warga. (Dny Ard / Hms Res Sgu)