Pontianak,
Polda Kalbar - Dalam rangka bulan suci Ramadhan 1446 H, Polresta Pontianak
menggelar kegiatan bhakti sosial di Panti Asuhan An Nahl, Jalan P. Natakusuma,
Pontianak. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Pontianak, Kombes Pol
Adhe Hariadi, S.I.K., M.H., dan diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) Polresta
Pontianak.Da
lam
kesempatan tersebut, Kapolresta Pontianak menyerahkan bantuan berupa paket
sembako dan kebutuhan pokok lainnya kepada anak-anak panti asuhan. Kegiatan ini
merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya mereka yang
membutuhkan, serta sebagai wujud nyata dalam mempererat hubungan antara
kepolisian dan masyarakat.
“Kami
ingin berbagi kebahagiaan dengan anak-anak di Panti Asuhan An Nahl, terlebih di
bulan suci Ramadhan ini yang penuh berkah. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat
dan membawa kebahagiaan bagi mereka,” ujar Kombes Pol Adhe Hariadi.
Selain
penyerahan bantuan, kegiatan ini juga diisi dengan doa bersama dan yang disampaikan oleh pengurus Panti Asuhan.
Acara berlangsung dengan penuh kehangatan dan keakraban, diakhiri dengan foto
bersama serta interaksi antara anggota kepolisian dan anak-anak panti.
Melalui
kegiatan ini, Polresta Pontianak berharap dapat terus memberikan manfaat bagi
masyarakat serta memperkuat sinergi antara Polri dan warga dalam menciptakan
lingkungan yang harmonis dan penuh kebersamaan.