Jakarta.
Koordinator Pusat Badan Eksekutif Mahasiswa Perguruan Tinggi Agama Islam
se-Indonesia (Korpus BEM PTAI), Yayan Efendi, mengapresiasi keberhasilan Polri
mengamankan arus mudik Lebaran 2025 melalui Operasi Ketupat 2025.
Keberhasilan
mudik ini merupakan hasil sinergi antara Polri, TNI, Kementerian Perhubungan
serta stakeholders lainnya.
“Kami
mengapresiasi kerja keras seluruh jajaran Polri dalam memastikan masyarakat
dapat menjalani tradisi mudik dengan aman dan nyaman. Upaya maksimal ini
menunjukkan komitmen Polri dalam melayani rakyat,” pungkas Korpus BEM PTAI,
Sabtu (12/4/2025).
Kinerja
positif polisi dalam menjaga tradisi mudik, ujar Yayan, patut didukung oleh
seluruh elemen masyarakat. Kesuksesan pengamanan arus mudik 2025, menunjukkan
sinergi antara pemerintah, aparat, dan masyarakat.
“Momentum
mudik bukan hanya soal pulang kampung, tapi juga bentuk kebersamaan dan
solidaritas serta pertemuan yang di impikan semua orang. Mari kita jaga bersama
agar tradisi ini tetap berjalan dengan aman,” tambahnya.
Berdasarkan
data Korlantas Polri, secara nasional angka kecelakaan turun sampai 30 persen
dibanding tahun lalu. Penurunan angka ini berkat kontribusi petugas yang
mengamankan jalur selam periode operasi, juga kesadaran masyarakat dalam
berlalu lintas kian meningkat.
Kapolri
Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebelumnya meminta jajarannya mengantisipasi
kepadatan di lokasi-lokasi wisata.