Polres Sanggau - Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat
(kamtibmas) yang aman dan kondusif, personel Polsek Meliau kembali
mengintensifkan kegiatan patroli dialogis di siang hari. Kegiatan tersebut
dilaksanakan oleh Bripka Meriansyah bersama Bripda Fajar Ridwan pada Rabu
(16/4/2025) dengan menyasar tempat usaha milik warga serta wilayah pemukiman di
Kecamatan Meliau.
Patroli yang
dilaksanakan ini merupakan bagian dari upaya preventif guna mencegah terjadinya
tindak kriminalitas serta menjaga situasi kamtibmas tetap dalam kondisi yang
stabil.
Dalam kegiatan
ini, petugas menyampaikan sejumlah imbauan kamtibmas kepada masyarakat yang
dijumpai di lokasi patroli.
Petugas
mengingatkan masyarakat agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai
modus kejahatan, baik konvensional maupun kejahatan yang bersifat siber.
Imbauan ini
disampaikan sebagai bentuk perhatian Polsek Meliau terhadap potensi gangguan
keamanan yang bisa saja terjadi sewaktu-waktu.
“Warga kami
harapkan tidak segan untuk melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan
adanya hal-hal yang mencurigakan. Kolaborasi antara masyarakat dan kepolisian
sangat penting dalam menjaga keamanan bersama,” ujar Bripka Meriansyah.
Adapun wilayah
yang menjadi sasaran patroli dialogis kali ini meliputi wilayah usaha warga
serta pemukiman di kawasan Meliau Hulu dan Meliau Hilir. Dari hasil pemantauan
di lapangan, kegiatan masyarakat di kedua wilayah tersebut terpantau berjalan
lancar tanpa adanya gangguan yang menonjol.
Situasi selama
pelaksanaan patroli berada dalam kondisi aman, tertib, dan terkendali. Tidak
ditemukan adanya indikasi tindak kriminalitas maupun potensi gangguan kamtibmas
lainnya. Masyarakat pun terlihat responsif dan terbuka saat berdialog dengan
petugas.
Kapolsek Meliau,
AKP Supariyanto, SH, memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan patroli dialogis
yang terus dilaksanakan oleh personelnya secara rutin dan konsisten.
Menurutnya,
kehadiran polisi di tengah masyarakat tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi
juga memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.
“Patroli
dialogis merupakan salah satu strategi kepolisian yang kami dorong untuk
memperkuat hubungan dengan masyarakat. Melalui komunikasi langsung, petugas
dapat menyerap informasi dari warga sekaligus memberikan edukasi mengenai
pentingnya partisipasi dalam menjaga kamtibmas,” jelas AKP Supariyanto.
Ia menambahkan,
kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mendeteksi secara dini berbagai potensi
gangguan keamanan. “Dengan hadirnya personel di lapangan, potensi gangguan bisa
segera diketahui dan dicegah sejak dini. Ini bentuk pelayanan kami kepada masyarakat
Meliau,” imbuhnya.
Polsek Meliau
akan terus meningkatkan kegiatan patroli, baik siang maupun malam hari, sebagai
wujud nyata dari komitmen Polri dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan
pelayanan kepada masyarakat.
“Kami berharap, masyarakat
dapat terus bersinergi dengan kepolisian untuk bersama-sama menciptakan
lingkungan yang aman dan damai di Kecamatan Meliau,” tukas Kapolsek Meliau AKP
Supariyanto. (Dny Ard / Hms Res Sgu)