» » » Polsek Bonti Gelar Patroli Dialogis Siang Hari untuk Ciptakan Rasa Aman di Tengah Masyarakat

Polsek Bonti Gelar Patroli Dialogis Siang Hari untuk Ciptakan Rasa Aman di Tengah Masyarakat

Penulis By on Minggu, 13 April 2025 | No comments


Polres Sanggau Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Bonti melaksanakan kegiatan patroli dialogis di siang hari, Minggu (13/4).

Kegiatan ini dilaksanakan di sejumlah titik strategis, seperti pasar tradisional dan kawasan permukiman warga yang menjadi pusat aktivitas masyarakat.

Kegiatan patroli ini dilakukan secara intensif sebagai langkah preventif untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga yang tengah beraktivitas di luar rumah, khususnya di kawasan padat pengunjung seperti pasar.

Petugas yang melakukan patroli juga secara aktif memberikan imbauan kepada masyarakat. Dalam imbauannya, warga diingatkan untuk selalu berhati-hati saat memarkirkan kendaraan pribadi serta lebih waspada dalam menyimpan barang belanjaan guna menghindari aksi pencurian atau kehilangan.

Selain itu, patroli dialogis juga menjadi sarana komunikasi langsung antara pihak kepolisian dan masyarakat. Melalui pendekatan ini, Polsek Bonti berharap dapat menerima informasi atau laporan langsung dari warga terkait potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi di wilayah tersebut.

Kapolsek Bonti, Iptu Suparman, menjelaskan bahwa patroli dialogis merupakan salah satu bentuk pelayanan kepolisian yang berorientasi pada pencegahan tindak kriminal serta pemeliharaan situasi kondusif di wilayah hukum Polsek Bonti.


“Kegiatan ini kami lakukan secara rutin untuk memastikan situasi di wilayah kami tetap aman dan terkendali. Masyarakat harus merasa bahwa kehadiran polisi benar-benar untuk memberikan perlindungan dan rasa aman,” ujarnya.

Iptu Suparman menambahkan, pihaknya akan terus meningkatkan intensitas patroli, khususnya pada waktu-waktu rawan dan di lokasi-lokasi yang memiliki kerentanan gangguan kamtibmas.

“Kami juga mengedepankan pendekatan humanis agar masyarakat merasa nyaman saat berinteraksi dengan anggota kami di lapangan,” tambahnya.

Dengan dilaksanakannya patroli dialogis ini, Polsek Bonti berharap dapat menekan angka kriminalitas serta mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat. Hal ini sejalan dengan komitmen Polri dalam mewujudkan pelayanan prima yang berbasis pada kepercayaan publik.

Polsek Bonti mengimbau masyarakat untuk terus berperan aktif menjaga keamanan lingkungan sekitar serta tidak ragu melaporkan setiap aktivitas mencurigakan kepada aparat kepolisian.

Kolaborasi yang baik antara masyarakat dan kepolisian merupakan kunci terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. (Dny Ard / Hms Res Sgu)
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya