» » » Polsek Mukok Gelar Sosialisasi PETI, Tegaskan Komitmen Penegakan Hukum di Wilayah Hukum Kecamatan Mukok

Polsek Mukok Gelar Sosialisasi PETI, Tegaskan Komitmen Penegakan Hukum di Wilayah Hukum Kecamatan Mukok

Penulis By on Kamis, 24 April 2025 | No comments


Polres Sanggau - Kepolisian Sektor Mukok melaksanakan kegiatan sosialisasi mengenai larangan Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di wilayah Kecamatan Mukok, Kabupaten Sanggau.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif dalam menanggulangi dampak negatif PETI terhadap lingkungan serta sebagai langkah penegakan hukum yang berkelanjutan.

Kegiatan sosialisasi dilaksanakan di Dusun Malan 1, Desa Kedukul, Kecamatan Mukok. Dalam pelaksanaannya, personel Polsek Mukok memberikan edukasi kepada masyarakat terkait bahaya dan konsekuensi hukum dari aktivitas PETI, baik dari sisi lingkungan hidup maupun dari aspek hukum pidana yang mengaturnya.

Kapolsek Mukok, AKP Sutono, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen Polsek Mukok dalam mendukung program nasional penanggulangan aktivitas pertambangan ilegal yang marak terjadi di berbagai wilayah, khususnya di Kabupaten Sanggau.

“Penambangan tanpa izin selain melanggar hukum juga berpotensi besar merusak lingkungan dan membahayakan keselamatan masyarakat. Melalui kegiatan sosialisasi ini, kami ingin memberikan pemahaman secara langsung kepada warga agar tidak terlibat atau mendukung kegiatan PETI,” tegas Kapolsek Mukok dalam keterangannya.

Lebih lanjut, AKP Sutono menambahkan bahwa pihaknya akan terus melakukan pengawasan dan tindak lanjut di lapangan.


Ia juga mengimbau kepada masyarakat agar turut serta menjadi mitra kepolisian dalam memberikan informasi apabila mengetahui adanya aktivitas PETI di lingkungan sekitar.

“Kami mengedepankan pendekatan persuasif dan edukatif dalam penanganan awal. Namun apabila masih terdapat pelanggaran, tentu kami akan mengambil langkah tegas sesuai ketentuan hukum yang berlaku,” ujarnya.

Selama kegiatan sosialisasi berlangsung, situasi berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Personel Polsek Mukok juga memastikan protokol keamanan tetap diterapkan untuk menjamin kelancaran kegiatan di lapangan.

Kegiatan ini diharapkan dapat membangun kesadaran kolektif masyarakat mengenai dampak PETI serta memperkuat sinergi antara aparat kepolisian dan warga dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan di Kecamatan Mukok. (Dny Ard / Hms Res Sgu)
Baca Juga Artikel Terkait Lainnya